Masak Oseng Tahu Tauge - Sangat mudah dah praktis, dengan pelengkap bumbunya pun tidak terlalu rumit. Terinspirasi bila sudah tengah bulan seperti ini, merupakan salah satu lauk pauk yang boleh dicoba. Tahu juga secara tidak langsung mengandung banyak vitamin yang diperlukan untuk tubuh kita. Bagaimana dengan rekan semua, senang ga makan tahu atau dicampur dengan toge bisa juga telihat cabe merah yang diiris tipis terlihat jelas kenikmatan yang dibawanya.
Ada pula Tahu yang digoreng saja langsung ditambah saos pedas atau Sambel saja dengan nasi hangat, malah begitu nikmat dan mengeyangkan perut kita. Biar ngak panjang lebar kita simak paparan dibawah ini.
Cara pembuatan Oseng Tahu Tauge Nyess dilidah :
- Cuci tahu terlebih dahulu, lalu tauge dengan air bersih.
- Potong tahu, bersihkan tauge dari yang berwarna hijau daunnya. Lalu sisihkan.
- Kemudian bawang putih, bawang merah, tomat serta cabe merah diiris tipis.
- Siapkan wajang penggorengan, Tumis bawang putih, bawang merah, tomat serta cabe merah hingga tercium harum. ehmmmm
- Tak lupa masukkan menu utama, tahu serta toge. Aduk sesaat.
- Tambahkan Garam, gula, penyedap rasa serta minyak wijen secukupnya, lalu aduk kembali.
- Masak semua bahan hingga merata serta bumbu benar-benar meresap. Tunggu hingga benar-benar masak, lalu angkat.
- Tapi sebelumnya siapkan piring terlebih dahulu, kemudian simpan dan,,,, Sajian kali ini. Masak Oseng Tahu Tauge Nyess dilidah siap untuk dicip icip.
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 5 buah tahu matang.
- 100 gr tauge.
Bumbu-bumbu yang dibutuhkan :
- 2 siung bawang putih.
- 3 siung bawang merah
- 3 buah cabe merah.
- 1 buah tomat.
- 2 sdk mkn kecap manis.
- 1 sdk teh minyak wijen.
- Garam, gula, penyedap rasa secukupnya.
Tak terasa lengkap sudah sajian yang akan dihidangkan untuk rekan semua, Masak Oseng Tahu Tauge Nyess dilidah. Gimana rasanya, enak bukan ? biar lebih kumplit rekan bisa menambah resep lainnya seperti Cumi Bumbu Pedas, Tongkol Bumbu Merah. Salam penuli semoga banyak guna dan faedahnya.
Tag :
Tips Masakan
0 Komentar untuk "Masak Oseng Tahu Tauge Nyess dilidah"