Selamat Datang diCip Icip... MAKANAN SEHAT... Semoga ada guna dan manfaatnya...

Cara Memasak Daging Bumbu Terik Nikmat

Daging bumbu terik
Cara Memasak Daging Bumbu Terik Nikmat - Daging lembut dan empuk dimulut adalah makanan yang tiada duanya bila disantap dengan hati yang penuh dengan kegembiraan, sehingga kita menjadi lupa akan segalanya. Daging ditambah bumbu yang sedap dan mantap serta bawang goreng kering menjadi resep yang paling nikmat untuk dicip icip.

Silahkan dicoba dengan resep yang kita akan paparkan, seperti yang tertera dibawah ini. Hasil masakan koki ternama tidak kalah sedapnya bila kita racik dengan bumbu yang pas dirumah sendiri. 

Cara pembuatan Daging Bumbu Terik Nikmat :
  1. Siapkan Pisau atau alat pemotong lainnya.
  2. Daging sapi dicuci bersih kemudian dipotong kecil menurut selera.
  3. 1 butir kelapa diparut diambil santannya kurang lebih 1 sampai 2 gelas.
  4. Kemudian keprek atau memarkan 1 buah jahe seukuran ibu jari.
  5. Haluskan Bumbu-bumbu terkecuali salam, lengkuas, batang serai, serta cengkih.
  6. Siapkan alat penggorengan atau ketel khusus, masukan margarine setelah sedikit mencair tumis bumbu yang telah dihaluskan.
  7. Setelah terciuam aroma wangi bumbu masukkan keprekan jahe, aduk sesaat.
  8. Masukkan potongan-potongan daging lalu aduk sebentar kemudian ditutup kurang lebih 15 menit biar daging sedikit empuk.
  9. Setelah itu barulah tuangkan santan cair, masukkan bumbu yang belum dimasukkan seperti salam, lengkuas, batang serai serta cengkih.
  10. Biarkan daging menjadi empuk dan kuahnya tinggal sedikit, lalu mengental tak lupa beri garam dan bumbu penyedap secukupnya.
  11. Tak terasa setelah matang kemudian angkat.
  12. Siapkan piring atau tempat lainnya, Daging Bumbu Terik Nikmat siap untuk dicip icip.


Bahan-bahan yang dibutuhkan :
  • 1 kg daging sapi ( Lulur ).
  • 1 butir kelapa diambil santannya.
  • 10 siung bawang merah ( diiris tipis lalu digoreng ).


Bumbu-bumbu yang dibutuhkan :
  • 2 batang serai.
  • 1 buah Jahe seukuran ibu jari.
  • 1 sendok makan ketumbar.
  • 3 siung bawang putih.
  • 8 siung bawang merah.
  • 5 biji cengkih.
  • 1/2 sendok makan jintan.
  • 2 sendok makan margarine.
  • 1 sendok teh lada.
  • Pala secukupnya.
  • 1 potong lengkuas.
  • 1 lembar daun salam.
  • Garam dan bumbu penyedap secukupnya.


Bagaimana hasilnya Cara Memasak Daging Bumbu Terik Nikmat sangat nyaman dimulut bukan. Bila masih banyak waktu bisa mengunjungi resep lainnya seperti, Daging Goreng Perca, Puding Nanas, Donat isi Ayam, semoga banyak guna untuk kita semua sohib, Trima kasih banyak atas kunjungannya yach salam penulis.

Tag : Tips Masakan
0 Komentar untuk "Cara Memasak Daging Bumbu Terik Nikmat"

Back To Top