Selamat Datang diCip Icip... MAKANAN SEHAT... Semoga ada guna dan manfaatnya...

Cara Memasak Daging Bungkus Telur Asik

Telur Gulung isi daging
Cara Memasak Daging Bungkus Telur Asik - Telur biasanya direbus lalu dimakan deh, dengan kandungan protein yang tinggi menjadi makanan favorite yang bisa dijadikan pilihan. Tapi bagaimana rasanya bila didadar dan dipadukan dengan daging sapi yang dicincang menjadi isian yang begitu asik untuk dicoba.

Daging Sapi biasanya digoreng kemudian diberi bumbu lalu jadi deh makan yang sedap, mari kita coba padukan dengan telur sehingga menghasilkan citra rasa makanan bergizi dan nikmat untuk dicicipi. Berikut paparan mengenai telur isi daging cincang yang pantas untuk dijadikan resep masakan anda.

Cara pembuatan Daging Bungkus Telur Asik :
  1. Siapkan tempat untuk daging sapi, lalu dicuci bersih, setelah itu daging dicincang.
  2. Siapkan bawang merah, bawang putih, garam, merica serta pala, lalu di haluskan semuanya.
  3. Satukan bumbu yang telah dihaluskan dengan santan kelapa, tepung terigu serta daging cincang.
  4. Siapkan air untuk merebus daging yang telah dicampur.
  5. Kemudian direbus campuran daging cincang menjadi empuk dan terlihat kental.
  6. Siapkan telur, dan tempat untuk mengaduknya, dikocok-kocok hingga berbuih.
  7. Siapkan penggorengan, kemudian telur dibuat dadar sehingga mudah untuk menggulung daging yang telah direbus.
  8. Telur dadar telah matang, jadikan alas untuk disimpan daging diatasnya lalu ratakan. 
  9. Kemudian gulung satu persatu sesuai selera, hingga habis semua. Bisa juga dibentuk, dipotong kecil menurut selera.
  10. Daging Bungkus Telur Asik siap untuk dicip icip. 


Bahan-bahan yang dibutuhkan :
  • 1/2 kg daging sapi.
  • 5 butir telur.
  • 1 sendok makan tepung terigu.
  • 1 gelas santan kelapa.


Bumbu-bumbu yang dibutuhkan :
  • 7 siung bawang merah.
  • 2 siung bawang putih.
  • Garam, merica serta pala secukupnya.


Tak terasa Cara Memasak Daging Bungkus Telur Asik telah siap untuk disajikan. Bagaimana rasanya sohib paduan yang tak kalah nikmatnya bukan dengan resep lainnya bukan. Bila masih banyak waktu bisa mengunjugi resep lainnya, seperti Daging bumbu terik, Kue pandan wangi, Sambel goreng kerupuk kulit. Ataupun yang belum anda buat sebelumnya. Semoga resep yang disajikan ada guna dan manfaatnya.
Tag : Tips Masakan
0 Komentar untuk "Cara Memasak Daging Bungkus Telur Asik"

Back To Top